Spesifikasi Redmi Note 2 ini terbilang berbeda jauh dengan versi yang lama,Smartphone ini tetap memakai ukuran layar 5,5 inch dengan resolusi full HD (1920x1080 pixel), di tambah kemampuan kamera 13 MP. sedang untuk memori internalnya sekarang menyodorkan pilihan 16 GB dan 32 GB.
Masuk ke urusaan prosesor,Redmi Note 2 ini di persenjatai dengan prosesor octa core Helio X10 buatan MediaTek. Prosesor ini menawarkan kecepatan hingga 2,2 GHz.kabar yang menyebutkan kalau Redmi Note 2 bakal memakai memori 3GB ternyata tidak terbukti,karena Redmi Note 2 hanya menggunakan memori 2 GB.
yang membedakan dengan versi pertama adalah OS yang diusungnya. Redmi Note 2 ini menjadi ponsel pertama Xiaomi yang secara resmi langsung dibenamkan MIUI 7. Ya, OS besutan Xiaomi ini dirilis bersamaan dengan kehadiran Redmi Note 2.
Desain nya sendiri tidak banyak perubahan di bandingkan dengan versi yang lama,hanya untuk Redmi Note 2 ini lebih banyak pilihan warna nya.
untuk masalah harga,Xiaomi Redmi Note 2 ini di banderol dengan harga 1,7 juta,iya ternyata harga ini lebih murah di banding dengan yang versi lama.aneh kan?
Emoticon