Breaking News
Join This Site
Cara Mengatasi Laptop/komputer Blue Screen

Cara Mengatasi Laptop/komputer Blue Screen

Blue Screen atau BSOD(Blue Screen Of Death),adalah pesan kerusakan atau crash pada komputer atau Laptop terutama bagi pengguna OS windows.Terjadinya Blue Screen ini juga bermacam,ada yang terjadi saat menyalakan komputer ada juga saat membuka aplikasi-aplikasi tertentu sehingga muncul Blue Screen tersebut.Banyak juga penyebab dari kerusakan ini,tetapi biasanya kerusakan ini terpicu dari kerusakan pada hardware(Perangkat Keras)pada komputer.

Penyebab BSOD(Blue Screen Of Death)

*RAM Biasanya paling sering terjadi blue screen dikarenakan RAM pada komputer tersebut mengalami kerusakan.Tanda-Tanda umumnya disaat membuka sebuah aplikasi atau saat installasi ulang windows akan muncul Blue Screen dengan Kode kerusakan “PEN_LIST_CORRUPT”
*Hardisk atau Kabel konektor Hardisk Masalah ini mungkin bisa disebabkan dari hardisk yang rusak atau bahkan dari kabel hardisk yang longgar.
*Chipset VGA atau VGA card rusak Biasanya penyebab ini ditandai seperti tanda pada kerusakan RAM,Terutama pada laptop masalah ini sering terjadi dikarenakan terlalu di paksakannya untuk membuka aplikasi atau game yang terlalu lama sehingga chipset tersebut kepanasan.
*Kesalahan dalam penginstallan driver Biasanya terjadi kesalahan saat pemasangan driver khususnya drvier VGA dan Soundcard
*Overclock yang berlebihan Bisa juga terjadi karena Overclock yang berlebihan sehingga membuat atau memicu blue screen tersebut terjadi

Cara Mengatasi BSOD(Blue Screen Of Death)

*RAM:Lakukan pembersihan pada RAM tersebut dan jika masih terjadi ganti atau pindahkan slot tersebut ke slot yang lain.jika ada lebih dari 1 RAM yang terdapat pada komputer copot salah satunya,coba dengan menggunakan 1 RAM saja.Jika masih terjadi maka coba dengan RAM yang baru.
 *Hardisk atau kabel hardisk:Pindahkan slot kabel data pada hardisk jika masih terjadi blue screen ganti dengan yang baru,sama juga dengan hardisk.
*Chipset VGA atau VGA Card:lepas VGA card tersebut dan apabila masih terjadi blue screen masalah tersebut sudah sampai ke chipset dalam mainboard,jika sudah sampai pada chipset ganti chipset tersebut atau ganti mainboardnya.
*Kesalahan Pemasangan Driver:Masuk pada safe mode lalu uninstall driver tersebut,lalu install kembali driver yang cocok.
*Overclock yang berlebihan:Masuk BIOS lalu kembalikan settingan deffaultnya.

Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan dalam penyebab dan cara mengatasi BSOD(Blue Screen Of Death)Jika ada salah kata dalam pengetika dan kata-kata yang tidak berkenan tolong di maafkan,semoga bermanfaat.

Technology