Breaking News
Join This Site
Browser Chrome Bisa Dipasang Aplikasi Android

Browser Chrome Bisa Dipasang Aplikasi Android

Dalam gelaran i/O, Google mengumumkan peramban Chrome miliknya akan memiliki aplikasi Android dan Playstore. Hal tersebut diungkap melalui situs resmi dari gelaran produk Google tersebut.

Dilaporkan 9to5Google, Kamis (19/5/2016) Google mengumumkan bahwa saat ini akan memberikan 50 perangkat Chromebook untuk 50 developer pertama yang mendaftar mengembangkan aplikasi. Selain itu, para pengembang tersebut juga akan mendapatkan bantuan dari teknisi Google bagaimana cara mengoptimalkan aplikasi tersebut.


"Hari ini, kami mengumumkan bahwa akan ada penambahan pengamalan mobile terbaik di Dunia. Aplikasi Android dan Google Playstore (akan hadir) ke browser terbaik di Dunia, Chrome! Bergabunglah dengan sesi ini dan coba aplikasi Android di OS Chrome. Anda akan mendapatkan bantuan dari para teknisi kami bagaimana untuk mengoptimalkan aplikasi Andridmu di Chromebook. Kami juga akan memberikan 50 developer pertama perangkat Chromebook," tulis Google di halaman Google I/O.

Tampaknya, langkah Google tersebut adalah untuk menarik perhatian dan minat pengembang dan menguji coba bagaimana aplikasi Android dapat berjalan pada sebauh browser.
Sebelumnya, Google diketahui telah mengumumkan layanan pesan instan Allo dan layanan video Duo. Selain itu, Google juga diketahui akan merilis sebuah perangkat rumah tangga bernama Google Home.

Gelaran Google I/O masih berlanjut hingga 20 Mei besok, diharapkan Google akan mengumumkan berbagai inovasi teknologi yang dapat bermanfaat bagi kehidupan di era digital.

Browser yang populer di kalangan masyarakat Indonesia, Chrome, akan mendapat pembaruan malam ini. Di Chrome versi 50, Google menjanjikan pengalaman terbaik bagi penggunanya. Mereka menjanjikan keamanan pengguna menjadi perhatian utama dalam versi ini.

Product Lead Browser Chrome, Rahul Roy, menyebutkan, pembaruan kali ini akan membuat pengalaman menggunakan Chrome lebih menarik. Dalam versi ini, ia menjanjikan proses memproses halaman akan lebih cepat dari versi sebelumnya.

"Kita akan meminimalisir proses loading dan gambar di situs akan lebih dikompres ukurannya," sebut Rahul melalui tele-conference dari Mountain View, California, Rabu ( 20/4/2016).
Uniknya, Google melihat konsumen di Indonesia dan India sebagai alasan utama untuk pembaruan di versi 50. Menurut Rahul, konsumen di Indonesia dan India sama-sama memiliki kemiripan karena mereka lebih memilih ponsel untuk berselancar di internet.

"Konsumen di India dan Indonesia sama-sama mengutamakan perangkat Mobile untuk membuka internet. Berkaca dari hal itu, teknisi kami membuat Chrome versi mobile yang hemat penggunaan data," jelas Rahul.

Sekadar informasi, pengguna Google Chrome sudah mencapai satu miliar pengguna tiap bulannya dan halaman situs yang dibuka setiap bulannya mencapai 771 juta. "Ini termasuk prestasi untuk Google," sebut Jason Tedjasukmana, Kepala Komunikasi Google Indonesia.

Technology